There's always a story behind a recipe. Something old, something new, mix it up? it's up to you...
Sunday, October 5, 2008
Rendang Padang
tanggal fotonya ngaco deh
Yesss, akhirnya ketemu juga resep rendang yang pas dilidahku. Dan hasilnya membanggakan lho. Jadi hidangan dimeja Lebaran dirumah mertua. Apalagi kata Bang Riza rasa dan penampilannya seperti sajian di restoran padang terkemuka. Hmmm melambunglah hati ini jauuhhh banget..he..he..he. Beda sama resep mamaku yang gak pake kemiri dan ketumbar. But rasanya similar lah... Cuma bikin rendang ini memang perlu ekstra effort dari segi waktu dan kesabaran mengaduk supaya santan gak pecah. Hasilnya sepadan tentunya.
Bahannya :
- 1 kg daging sapi topside
- 2 lembar daun kunyit
- 4 ruas sereh
- 15 lbr daun jeruk dan
- 4 lbr daun salam
- 2-3 potong asam kandis
- Santan dari 4 buah kelapa (jadi 2 liter), atau 3(200 ml) santan siap pakai + air
- garam secukupnya
Bumbu halus
- 200 gr cabe merah keriting
- 10 butir cabe rawit
- 100 gr bawang merah
- 1 sdm ketumbar sangrai
- 5 cm lengkuas
- 50 gr kemiri
- 7 butir bawang putih
- 1 buah pala utuh
- 1 sdm bumbu kari siap pakai
Caranya :
- Ambil 2 sdm bumbu halus dan lumuri daging dengan bumbu tersebut, diamkan 1-2 jam
- Masak sisa bahan sampai santan mendidih dan harum, masukkan daging dan asam kandis.
- Masak terus sambil dijaga supaya santan tidak pecah sampai daging empuk dan bumbu kering dan berwarna kehitaman. Sajikan
Tips :- Terkadang daging hancur karena proses masak yang lama. Untuk menghindarinya setelah daging empuk, angkat dan keringkan bumbu, lalu masukkan kembali daging dan masak sampai semuanya kehitaman.
- Memakai santan siap pakai memang lebih praktis dan tidak mudah pecah, tapi rasanya kurang gurih.
(Resep dasar dari BukuVariasi masakan Padang favorit terbitan Kawan Pustaka karangan Rahmat Kusnedi & Bahrun Darodjie)
Subscribe to:
Posts (Atom)